KapitaNews.com, Medan-- Dalam rangka memeringati hari internasional mendukung korban
penyiksaan yang jatuh pada 26 juni, Jurusan Pendidikan Pancasila dan
Kewarganegaraan (PPKn) Universitas Negeri Medan menggelar Diskusi
Publik (27/6) dilaksanakan di Lantai III Fakultas Ilmu Sosial UNIMED.
Kegiatan tersebut diselengarakan atas kerjasama dengan Aliansi Masyarakat
Sipil Anti Penyiksaan (SIKAP) dan mengangkat tema “Mengulas Perlindungan dan
Penghormatan HAM untuk Korban Kejahatan Penyiksaan” .
Pada kegiatan tersebut turut hadir berbagai lembaga swadaya masyarakat,
dosen, mahasiswa dan pegiat sosal. Hadir juga sebagai narasumber pada
kegiatan tersebut Wakil Ketua Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban
(LPSK), Susilaningtias; Kasat Binmas Polrestabes Kota Medan, Rudi Hartono;
Sekretaris Eksekutif Bakumsu, Manambus Pasaribu dan dimoderatori oleh Amin
Multazam, Koordinator Kontras Sumut. dalam
Dalam sambutannya, Koordinator SIKAP, Quadi Azam menyampaikan bahwa “momentum Hari Internasional Mendukung Korban Penyiksaan dapat membumikan persoalan, bentuk kekerasan dan penyiksaan, dan apa yang harus dilakukan kedepan untuk mendorong kebijakan-kebijakan negara agar dapat menghindari praktik-praktik kejahatan penyiksaan ini”.
![]() |
foto bersama usai menggelar diskusi publik |
"Sangat
penting melakukan upaya untuk meminimalisir dan bahkan meniadakan
praktik-praktik penyiksaan dengan berbagai macam usaha. Salah satunya dengan
melakukan pendidikan dini tentang penolakan kejahatan penyiksaan mulai dari
Sekolah Dasar, Menengah Pertama sampai pada Menengah Atas. Upaya ini diawali
dengan membekali guru-guru terkait materi kejahatan penyiksaan sekaligus upaya
yang harus dlakukan untuk mengobatinya jika menjadi ada yang menjadi
korban", ujar Arief saat membuka kegiatan tersebut.
Sebelumnya
SIKAP telah menyelenggarakan pemutaran film pada tanggal 24 Juni 2019 kemudian
dilanjutkan dengan kegiatan aksi solidaritas suara untuk korban penyiksaan
dengan melalui seni dan budaya yang dilaksanakan pada 26 juni 2019 di Taman
Budaya Sumatera Utara (TBSU).
Sebagai Koordinator, Azam menyampaikan ucapan terima kasih kepada Jurusan
PPKn Unimed yang telah mendukung kegiatan diskusi publik tersebut. (nhy)
0 komentar:
Posting Komentar